Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menyelenggarakan seminar nasional terkait kewirausahaan. Seminar yang dilaksanakan secara daring tersebut dilaksanakan secara daring melalui video conference Zoom Meeting. Seminar Nasional dengan tema Wirausaha Kreatif Ramah Lingkungan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu, 16 Februari 2022. Peserta yang merupakan penggiat usaha mandiri berbasis lingkungan tersebut dihadiri oleh 180 orang mulai memasuki room pada pukul 08.00 dan acara selesai pukul 12.00.

UPT Pendidikan dan Pelatihan Kehutanan UNS turut memberikan fasilitas kepada Kelompok Tani Hutan dan Masyarakat Peduli Api KHDTK Gunung Bromo terkait pelaksanaan seminar nasional tersebut. KTH Bromo Lestari, KTH Putri Serang, KTH Wana Sewu, dan MPA Singo Serang berantusias untuk melaksanakan beberapa kegiatan wirausaha untuk kemajuan organisasi. Sesuai dengan tujuan dari seminar tersebut yakni meningkatkan ekonomi mandiri masyarakat Indonesia dengan berwirausaha melalui potensi lingkungan, UPT PPK UNS selaku pengelola KHDTK Gunung Bromo berharap agar KTH dan MPA sebagai organisasi berbasis lingkungan dapat secara mandiri berwirausaha dengan memanfaatkan potensi hutan di KHDTK Gunung Bromo.

Seminar yang dimoderatori oleh Setyo Winarso selaku penyuluh KLHK tersebut melibatkan 4 narasumber dengan 4 materi yang bergerak dalam bidang lingkungan. Materi pertama dengan narasumber Aminudin (Biomagg) memberikan materi terkait pemanfaatan maggot lalat tantara hitam sebagai pengolah sampah organik dengan menerapkan bioconversion system. Materi kedua dengan narasumber Yosep Purnama memberikan materi terkait pemanfaatan maggot dan kasgot sebagai bahan baku pakan mandiri untuk mewujudkan kemandirian dan ketahanan pangan bidang usaha budidaya hewan. Materi ketiga disampaikan oleh Dhanny Rismayadi terkait pengolahan minyak atsiri sereh wangi dengan mengolah bagian tumbuhan yang mengandung atsiri untuk dimanfaatkan sebagai bahan pewangi, obat, dll. Narasumber keempat yaitu Moeko Soekmo memberikan materi terkait potensi eco edu tourism di Indonesia.

KTH dan MPA di KHDTK Gunung Bromo UNS Mengikuti Seminar Nasional Wirausaha Kreatif Ramah Lingkungan Secara Daring

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *